Berita

Terapkan Konsep Based Skill, Siswa mendapatkan Pengalaman Nyata

Selasa, 25 Januari 2022 / Berita

SMP Muhammadiyah 1 Alternatif (Mutual) Kota Magelang merupakan sekolah jenjang SMP yang mempunyai program boarding dan fullday. Beralamatkan di Jl. Singosari Kota Magelang, sekolah berlantai 4 ini selalu memunculkan inovasi-inovasi sebagai bentuk pelayanan terbaiknya. Salah satu konsep kurikulum yang ditawarkan adalah adanya penguatan skill siswa, salah satunya diterapkan dalam kelas boarding. Based Skill diharapkan mampu memberikan ketrampilan agar para siswa lebih cakap dilapangan tidak sekedar belajar tentang teori-teori saja.

“Diboarding para siswa sebenarnya kita latih dengan ketrampilan-ketrampilan yang mampu melatih kedisiplinan, kepedulian, dan tampil didepan umum”, Ujar Ahmad Haryanto selaku Direktur Boarding.

Tambahnya, siswa boarding diberi bekal mukhadarah (pidato) agar kelak Ketika bergelut dengan dunia masyarakat mampu berbicara didepan umum.

“Seperti kepulangan kemarin. Siswa boarding ada penugasan dakwah kemasyarakatan”, bebernya.

Dijelaskan, saat kepulangan libur semester kemarin para siswa diminta untuk kultum dilingkungan masjid terdekat, mengajar TPA dan juga berani adzan maupun menjadi imam shalat dengan bekal hafalan.

Salah satu wali murid dari Fauzan Akmal mengatakan bahwa konsep ini sangat bermanfaat. Dirinya kagum dan bangga melihat anaknya saat liburan justru sibuk ikut mencari TPA untuk mengajar serta kultum di masjid sekitar rumah.

“Salut untuk anak-anak yang luar biasa. Mentalnya sudah terbangun dan membuat kami bersyukur”, terang lelaki yang akrab disapa Pak Abot.

Diruang kerjanya, Wasiun selaku kepala sekolah berharap dengan konsep kurikulum blanded yaitu antara kurikulum pemerintah dan ciri khas sekolah Muhammadiyah, diharapkan mampu memberikan kualitas pendidikan yang terbaik.

“Kita ini sekolah swasta. Inovasi dan kreatifitas menjadi modal daya jual untuk berkompetitor dengan sekolah yang lain. Saat ini, anak-anak tidak hanya butuh teori. Pengalaman dilapangan dengan mental baja sangat penting”, paparnya.

Lebih lanjut, pria bergelar master ini juga meminta kerjasama orang tua dalam mendidik putra-putrinya. Orang tua harus aktif dan terus komunikatif dengan anak maupun sekolah. Harapannya dengan kolaborasi dalam tanggungjawab nantinya dapat menghasilkan kualitas Pendidikan yang bermartabat.

“Tagline kami, Islami Unggul Berkemajuan menjadi sebuah filosofi mimpi kedepan. Semoga SMP Mutual tetap menjadi sekolah yang dapat terpercaya oleh masyarakat”, pungkasnya.

    Kirim Komentar